News Harryt DaguHarryt Dagu Senin, 10 Februari 2025 11:15:54

Subsidi Motor Listrik Rp 7 Juta Masih Lanjut, Tapi Kapan Cairnya? Ini Bocorannya

Subsidi Motor Listrik Rp 7 Juta Masih Lanjut, Tapi Kapan Cairnya? Ini Bocorannya
Harryt Dagu

(Ilustrasi) APBN 2025 siap menggelontorkan dana untuk subsidi motor listrik

OtoHub.co - Subsidi motor listrik sebesar Rp 7 juta, dikabarkan telah habis kuotanya di tahun lalu.


Kini, masyarakat menunggu apakah subsidi motor listrik dilanjutkan di 2025, atau dihentikan.


Kabar baik, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, memastikan bahwa APBN 2025 siap menggelontorkan dana untuk subsidi motor listrik. 


Artinya, program bantuan pembelian motor listrik bakal dilanjut, tinggal tunggu keputusan resminya saja.


"Subsidi (Rp 7 juta untuk pembelian motor listrik) harusnya masih tetap," sebut Airlangga di Kemenko Perekonomian (7/2).


Airlangga juga menegaskan bahwa secara fiskal, anggaran untuk subsidi sudah disetujui. 


"Memungkinkan (APBN dan kondisi fiskal), karena jumlahnya (subsidi motor listrik) sudah disetujui semua. Jadi, program tidak terganggu," tambahnya.


Jadi kapan mulai lagi? Jawabannya tunggu keputusan Sri Mulyani, selaku Menteri Keuangan.


Airlangga mengatakan bahwa semua pihak harus menunggu terbitnya Peraturan Menteri Keuangan (PMK) dari Sri Mulyani.


PMK ini yang nantinya bakal jadi dasar hukum buat pencairan subsidi.


Seperti diketahui, program subsidi motor listrik berakhir pada 2024 lalu. Sejak awal tahun ini, pemerintah sudah beberapa kali menggelar rapat untuk membahas kelanjutan insentif motor listrik.


Termasuk soal revisi Peraturan Presiden Nomor 55 Tahun 2019 tentang Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (Battery Electric Vehicle / BEV).


Tampak dalam beberapa hari terakhir, sejumlah pihak terlihat bolak-balik ke kantor Airlangga untuk berdiskusi soal subsidi motor listrik.


Diantaranya, Asosiasi Sepeda Motor Listrik Indonesia (AISMOLI), hingga Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan.


Yups, urusan kendaraan listrik, saat ini dipegang oleh Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto.


Sebelumnya dikomandoi oleh Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves), di bawah Luhut Binsar Pandjaitan.

Related Article

Related Category