OtoHub.co - Liburan Lebaran kali ini saya ikut gelaran yang di kreasi oleh OtoHub untuk pertama kalinya yang bertajuk DriVacation 2025 ini.
Makin happy berkesempatan untuk berlibur bersama mobil yang sedang ramai diperbincangkan karena value for money-nya, apa lagi kalau bukan Chery Tiggo Cross.
Nggak sabar mobil terbaru SUV Chery Tiggo Cross langsung saya gas mengarah ke Tasikmalaya bersama keluarga.
Tambah seru liburan kali ini saya bersama keluarga yang beranggotakan 6 orang (5 dewasa dan 1 balita).
Tiggo Cross punya dimensinya yang cukup panjang dan lebar di 4.320 x 1.831 mm, 3 orang penumpang di baris kedua masih bisa duduk dengan nyaman tanpa terasa sesak, serta ruang untuk barang di bagasi pun masih cukup luas.
Baca Juga:
Chery Tiggo 8 Super Hybrid, Diisi Full Tank Bensin Bisa Tempuh Jakarta - Bali
Nah saat di perjalanan ngomongin soal Impresi berkendara cukup baik, dengan beban penuh suspensi masih bisa meredam guncangan dari jalanan yang kurang mulus.
Begitu pun saat menyetir terasa nyaman saat saya beberapa kali memanfaatkan fitur Lane Keeping Assist (LKA) dan Adaptive Cruise Control (ACC).

Interior Chery Tiggo Cross
Namun ada kelemahan dari Tiggo Cross saat mengaktifkan fitur ini LKA ini, jadi akan terasa kasar jika marka jalan tidak dalam kondisi yang baik, misal sudah pudar, maupun ada bagian yang terputus.
Selain itu perjalanan terasa lebih asik karena beberapa fitur lain seperti sunroof, wireless android auto, sound system dengan kualitas audio yang baik, serta ambience light yang membuat kabin terasa mewah saat lampu menyala.
Yang bikin surprise saat di kampung halaman, tidak sedikit orang yang menanyakan tentang Tiggo Cross ini.
Karena tampangnya yang terlihat gagah, interior yang terasa mewah, fitur yang melimpah, mereka seakan tidak percaya saat diberi tahu harganya tidak sampai Rp 280 juta.
Tak lupa saya membawa Tiggo Cross ini untuk jalan jalan di sekitar kota Tasikmalaya, mulai dari ke Masjid Al-Fattah, Kebon Djati Eatery, hingga Cafe Sakka yang terletak di daerah tinggi di Cisayong.

Konsumsi BBM Chery Tiggo Cross pada MID
Dengan kondisi yang selalu terisi penuh penumpang, dan elevasi jalan yang naik turun, konsumsi BBM di Multi Information Display (MID) masih menunjukkan angka 9.1L/100KM atau 10,99KM/Liter.
Setelah liburan yang cukup singkat, kami pun kembali pulang setelah 2 hari menginap.
Saat akan pulang tiba-tiba kami mendapat informasi dari saudara yang sudah lebih dulu berangkat, bahwa mereka sudah terjebak macet selama 6 jam, akhirnya kami memutuskan untuk lewat jalur alternatif.
Kami pun jalan ke arah utara, melalui daerah Pandjalu - Cikijing - Majalengka - Kertajati.
Ditengah perjalanan kami melewati Dataran Tinggi Jahim, dengan elevasi jalan yang menanjak cukup curam.

Tampang Chery Tiggo Cross, Garang
Tiggo Cross yang mengusung mesin 1.498cc dengan tenaga 115 hp dan torsi 138 Nm masih sangat sanggup melibas jalanan berliku dan tanjakan daerah Jahim.
Makin mantap dipadu dengan transmisi CVTnya bisa diubah ke mode manual 7 percepatan, jadi bisa lebih memaksimalkan torsi di RPM tinggi.
Setelah merasakan kurang lebih 750 KM bersama Chery Tiggo Cross, saya semakin yakin kalau Value for Money-nya memang luar biasa.