News Harryt DaguHarryt Dagu Senin, 14 April 2025 19:00:01

Daftar Harga Mobil Listrik Cina di RI, Mulai Rp 184 Juta hingga Rp 1,7 Miliar Per April 2025

Daftar Harga Mobil Listrik Cina di RI, Mulai Rp 184 Juta hingga Rp 1,7 Miliar Per April 2025
OtoHub

Dari data yang dihimpun OtoHub.co, harga mobil listrik pabrikan Cina saat ini berada di kisaran Rp 184 juta hingga Rp 1,79 miliar

OtoHub.co - Pasar mobil listrik nasional semakin semarak dengan hadirnya berbagai merek asal Cina. Mulai dari Wuling, BYD, Chery, MG, Neta, hingga pendatang baru seperti AION dan Aletra.


Masing-masing menawarkan model beragam dengan rentang harga luas. Bahkan, per April 2025, harga mobil listrik termurah kini nyaris menyentuh level mobil LCGC.


Dari data yang dihimpun OtoHub.co, harga mobil listrik pabrikan Cina saat ini berada di kisaran Rp 184 juta hingga Rp 1,79 miliar, tergantung tipe dan merek.


Strategi agresif ini menjadi salah satu pendorong pesatnya penetrasi EV (Electric Vehicle) di Indonesia.


Segmentasi Makin Beragam


Dibandingkan kompetitor non-Cina, pabrikan asal Negeri Tirai Bambu terpantau lebih cepat menghadirkan model dari berbagai segmen.


Mulai dari city car, hatchback, SUV, MPV, hingga sport convertible, hampir semua segmen kini tersedia dalam versi EV.


Baca Juga:

Daftar Lengkap Insentif Pajak Otomotif 2025, Siap-Siap Dapat Diskon Mobil Baru

Contohnya, Wuling Air ev Lite yang diposisikan sebagai EV termurah cocok untuk mobilitas dalam kota, sementara Chery Omoda E5 dan Neta X menyasar konsumen SUV urban dengan desain futuristik dan fitur ADAS.


Di kelas atas, BYD Seal hingga MG Cyberster mengisi ceruk kendaraan listrik performa tinggi dan bergaya sporty.


Merek Jepang dan Korea Dominan di Hybrid


Meskipun produsen Jepang seperti Toyota dan Honda mulai memasarkan EV, fokus utama mereka di Indonesia masih pada teknologi hybrid.


Sementara itu, pabrikan Korea Selatan seperti Hyundai dan Kia hadir dengan EV murni, namun umumnya berada di segmen atas dengan harga mulai Rp 600 juta ke atas.


Kondisi ini memberikan ruang luas bagi produsen Cina untuk menyasar segmen bawah hingga menengah, dengan volume yang besar.


Baca Juga:

3 Mobil Listrik Gak Sampai Rp 200 Juta, Bebas Ganjil Genap, Cocok Buat Perkotaan, Ini Pilihannya!

Tren EV ke Depan


Beberapa merek seperti Wuling sudah memproduksi lokal di Cikarang, menjadikannya lebih kompetitif secara harga.


Produsen lain seperti BYD, Chery, dan MG juga disebut tengah menyiapkan fasilitas perakitan lokal, seiring dengan insentif pemerintah untuk kendaraan listrik yang dirakit dalam negeri.


Dengan ekosistem yang semakin matang dan preferensi konsumen yang mulai bergeser, penetrasi mobil listrik asal Cina diperkirakan akan terus meningkat dalam waktu dekat.


Nah berikut ini daftar harga mobil listrik Cina. yuks diabsen satu persatu:


Daftar Harga Mobil Listrik Cina Per April 2025


Wuling

  • Air ev Lite Rp 184 juta
  • Air ev Long Range Rp 195 juta
  • BingoEV Rp 301 345 juta
  • Cloud EV Rp 365 404 juta

BYD

  • Dolphin Rp 369 429 juta
  • Atto 3 Rp 470 520 juta
  • M6 Rp 383 433 juta
  • Seal Rp 639 735 juta
  • Sealion 7 Rp 629 719 juta

Chery

  • Omoda E5 Rp 425 505 juta
  • J6 Series Rp 505 608 juta

MG

  • MG 4 EV Rp 399 juta
  • MG ZS EV Rp 417,5 juta
  • MG Cyberster Rp 1,79 miliar

Neta

  • V-II Rp 299 juta
  • X Series Rp 428 448 juta

GAC Aion

  • Aion Y Plus Rp 419 479 juta
  • Aion V Rp 449 489 juta
  • Hyptce HT Rp 691 843,5 juta

Maxus

  • Mifa 7 Rp 799 juta
  • Mifa 9 Rp 1,09 miliar

Geely

  • EX5 Pro Rp 475 juta
  • EX5 Max Rp 515 juta

Alectra

  • L8 Rp 445 juta

Denza (BYD Group)

  • D9 Rp 950 juta

Seres

  • E1 Rp 189 juta

Related Article

Related Category